Rabu, 15 Januari 2014

Laporan tugas softskill




Nama saya Harry Prasetyo, umur saya 22 tahun. Saat ini saya masih terdaftar sebagai mahasiswa Gunadarma. Saya kuliah dijurusan System Informasi (SI). Saat ini saya sudah memasuki semester akhir. Dan di semester akhir ini adalah salah satu matakuliah ilmu social dasar yang bersifat softskill. Dimana mata kuliah softskill ini tidak setiap minggu bertemu dengan dosen, melainkan 1 bulan sekali bertemu dosen didalam kelas. Tugas softskill ini biasanya hanya disuruh mencari apa yang disuruh dosennya lalu diupload ke blog kita dan selajutnya di share ke studentsite gunadarma.
Namun untuk mata kuliah softskill semester berbeda dengan mata kuliah softskill sebelum-belumnya. Hal yang membedakannya adalah dimana tugasnya kita sekelas mengadakan bakti social ke panti-panti asuhan.  Untuk kelas 5KA36 mengadakan panti asuhan didaerah mampang prapatan Jakarta Selatan. Kita mangakan bakti sosialnya dilakukan dalan 2 shift. Karena tempat yang kita kunjungi kapasitasnya tidak memungkinkan untuk 1 kelas.
Dan saya mendapatkan shift yang pertama. Shift pertama itu hari Minggu tanggal 17 November 2013. Dishift pertama ada sekitar 20 orang. Sebelum berangkat kita berkumpul dulu di kampus E jam 08.00 WIB. Setelah semuanya sudah kumpul. Tepat pukul  09.30 WIB kita menuju lokasi yang ingin datangkan. Jam 11.00 WIB kita sudah sampai dilokasi. Dan lokasinya itu dekat sekali dengan pasar. Jadi kita parker dihalaman pasar, Lalu kita berjalan kurang lebih 1 Km, yang melewati pasar, rumah yang rongsokan, bahkan jalan akses kesana sangat becek, karena semalemnya habis hujan. Dan daerah sana memang sering terkena banjir. Setelah sampai dilokasinya, saya sangat terkejut karena sekolah disana memang benar-benar sangat sempit dan sekali. Tapi saya sangat takjub dengan anak-anak kecil disana. Karena kemauan belajar sangat tinggi. Disana kita mengadakan games-games untuk menambah kreatifitas anak-anak tersebut. Seperti bernyanyi, joget, menggambar. Dan kita juga membagikan snack-snack untuk anak-anak disana.
Pukul 14.00 WIB acara selesai dan kita kembali kerumah masing-masing. Dan dari kegiatan tersebut dapat ditarik kesimpulan. Jangan pernah sia-siakan usaha orang tuamu yang untuk mensekolahkan kamu.